KUDUS, Joglo News – Desa Jepangpakis, Kecamatan Jati, Kabupaten Kudus, kembali menggelar acara tahunan kirab budaya untuk memperingati haul Mbah Brojo Kusumo.
Acara ini diramaikan oleh kreativitas seluruh warga desa yang menciptakan suasana meriah dan penuh kebersamaan.
Seperti yang diungkapkan Kepala Desa Jepangpakis, Sakroni.
Ia menyatakan, kegiatan kirab budaya tersebut berjalan lancar tanpa kendala.
Agenda ini akan terus berlanjut setiap tahun bahkan secara turun temurun dengan tujuan warga desa menjadi lebih kompak.
BACA JUGA: Sekda Ungkap Kemungkinan Henggar Jabat Pj Bupati Pati Lagi, Ini Alasannya
“Harapan kami adalah untuk menyatukan warga Desa Jepangpakis, agar warganya sehat, sukses, selamat, dan panjang umur. Intinya, kami ingin memajukan Desa Jepangpakis, termasuk menjadikan masyarakatnya sejahtera dan desanya semakin maju,” ujar Sakroni.
Dia menambahkan, acara ini tidak hanya memperingati haul Mbah Brojo Kusumo.
Tetapi juga mengenang para pendiri lainnya seperti Mbah Buyut Rawi, Mbah Abdul Karim, Mbah Raginah, dan Mbah Sawiyah.
“Khusus hari ini (Minggu 14/7, Red), kami memperingati haul Mbah Raden Brojo Kusumo,” tambahnya kepada Joglo News.