YOGYAKARTA, Joglo News – Jogja International Kite Festival atau Festival Layang-layang Jogja 2024 dikabrkan akan digelar pada bulan iini.
Jogja International Kite merupakan event yang diselenggarakan oleh komunitas layang-layang di Jawa dan Bali.
Setiap tahunya, ada kurang lebih 50 klub nasional dan 22 klub luar negeri yang ikutserta memeriahkan festival bergengsi ini.
Klub yang ikut dalam Festival Layang-layang Jogja dengan bangga memamerkan layang-layang buatannya.
Spesialnya, tahun ini akan ada pencatatan Rekor MURI untuk penerbangan 99 tray naga secara bersamaan.
BACA JUGA:Mengenal Claudia Vivian, Puteri Ekowisatan Jateng yang Galakkan Program One Day One Tree
Tema Jogja International Kite 2024
Festival Layang-layang Jogja 2024 mengusung tema “Persatuan dan Perdamaian Dunia.”
Sementara tagline yang disematkan untuk menyemarakkan festival tahunan ini, yakni “Unity for Love and Peace on Earth”.