PEMALANG, Joglo News – Desa Bojongnangka, Kecamatan Pemalang menyambut Hari Kemerdekaan ke-79 RI dengan menggelar Festival Gunungan.
Desa ini menjadi percontohan di Kabupaten Pemalang yang mampu secara mandiri memberdayakan masyarakat.
Sehingga mampu mendapatkan banyak penghargaan di tingkat kabupaten hingga nasional.
Seperti yang diungkapkan Kepala Desa Bojongnangka, Wahmu.
Ia menuturkan, Festival Gunungan merupakan acara tahunan untuk menghibur masyarakat, terutama dalam menyambut Hari Kemerdekaan RI.
BACA JUGA: Keren! Seorang Warga Wonotingal Bantul Manfaatkan Limbah Kayu Jadi Karya Unik
Dengan didominasi masyarakat petani, pada pawai Gunungan ini para peserta menghias sejumlah gunungan dengan hasil panen mereka.
Mulai dari sayuran, bawang-bawangan hingga tanaman padi.
“Ini sudah dua tahun berturut-turut, rencananya agenda Festival Gunungan akan menjadi acara rutin. Total ada 10 gunungan yang melambangkan rasa syukur masyarakat Desa Bojongnangka atas kemerdekaan yang telah diperjuangkan oleh para pahlawan,” ucapnya, belum lama ini.