BANTUL, Joglo News – Karang Taruna Kabupaten Bantul menginginkam pemilihan kepala daerah (Pilkada) berjalan lancar.
Jangan sampai pesta demokrasi ini diwarnai dengan politik uang dan kampanye hitam.
Hal itu diungkapkan Ketua Karang Taruna Bantul, Masduki Rahmat.
“Berkaitan dengan Pilkada ini, kami ingin menyambutnya dengan ceria. Maksudnya, karena ini pesta demokrasi, kami menginginkan calon-calonnya nanti benar-benar adu gagasan,” ujarnya saat ditemui Senin (12/8).
Dia mengatakan, karang taruna juga sedang berupaya meningkatkan partisipasi pemilih muda dan mencegah hoaks serta politik uang.
Edukasi politik bagi kalangan muda ini dikemas dengan lomba stand up comedy.
Dalam melaksanakan kegiatan ini, pihaknya bekerja sama dengan KPU dan Bawaslu Bantul.
Materi yang dibawakan juga mengusung narasi pencegahan politik uang, hoaks, dan meningkatkan partisipasi pemuda dalam Pilkada.
“Harapannya, kami ingin mengemas Pilkada Bantul tahun ini dengan ceria. Pendekatan bagi generasi muda. Kami ingin menjadi bagian menyukseskan Pilkada dengan ikut berpartisipasi meningkatkan daya kritis,” katanya.