JAKARTA, Joglo News – Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PB PABSI) Rosan Roeslani menyebutkan, perjuangan atlet angkat besi (lifter) putri Nurul Akmal pada Olimpiade Paris 2024 memberikan inspirasi tentang semangat pantang menyerah yang harus dimiliki atlet Indonesia.
“Semangat Nurul dalam berjuang telah memberikan inspirasi agar atlet tidak mudah menyerah dengan keadaan,” ucap Rosan, kemarin.
Amel, sapaat akrabnya, sebagai atlet tim Indonesia yang tampil terakhir di Olimpiade Paris 2024 pada laga angkat besi kelas +81 putri di South Paris Arena 6, gagal mempersembahkan medali untuk Indonesia.
BACA JUGA: PSIM Yogyakarta Datangkan Arlyansyah dan Figo, Perkuat Amunisi untuk Hadapi Liga 2
Bertengger pada peringkat ke-12, dengan total angkatan 245 kg.
Rosan menyampaikan terima kasih kepada Nurul yang telah bekerja keras, berkorban, dan memiliki dedikasi tinggi untuk Merah Putih pada ajang olahraga tertinggi dunia itu.
“Sekali lagi terima kasih Amel (sapaan Nurul Akmal), we will come back stronger,” imbuhnya.
Sementara itu, lifter putri andalan Indonesia Nurul Akmal menjadikan pertandingannya pada Olimpiade Paris 2024 sebagai inspirasi, untuk meningkatkan kemampuan menghadapi kompetisi di masa mendatang.
“Terima kasih semua yang sudah mendukung Amel. Banyak pelajaran yang bisa diambil, Amel ketemu lawan-lawan kelas dunia. Ke depan harus lebih semangat dan lebih baik lagi,” ujar Nurul, belum lama ini.