JOGLO NEWS – Kenalkan pelajar bahwa kekayaan alam yang mengandung nilai ekonomi.
Mereka diajarkan untuk memanfaatkan kekayaan alam menjadi produk kreatif maupun produk tradisional.
Ada yang membuat minuman rempah. Ada pula yang berkrasi berupa batik.
Itu terlihat dari kegiatan gelar karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang dilaksanakan di SMP Negeri 3 Sewon, Bantul, Senin (3/2).
Kegiatan ini khusus mengusung tema kearifan lokal.
BACA JUGA: Disdikpora Sleman Sebut SPMD Hanya Penyempurnaan PPDB
”Kami mengajak siswa memanfaatkan kekayaan alam untuk menghasilkan batik ecoprint. Kemudian kami juga membuat minuman rempah dari empon-empon,” terang Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Sewon Eni Rohayatun.
Selain menghadirkan stand produk, P5 SMPN 3 Sewon juga dimeriahkan berbagai pertunjukan.
Di antaranya, fashion show antarkelas menggunakan batik ecoprint hingga panggung musik.
Para siswa dan guru pun terlihat sangat antusias.
Bahkan, jajaran komite sekolah dan paguyuban orang tua (POT) turut menyemarakkan kegiatan P5 itu.